Friday, May 4, 2012

mari kita saling melupakan



perlahan kita akan saling melupakan
tak seorang pun akan mengingat kisah kita
hanya tersisa serpihan memori samar, yang bahkan enggan untuk dikenang
dan setiap pertanyaan, biarlah berakhir di tanda tanya
jawabannya tersembunyi di hati kita masing-masing, entahlah apa akan pernah terungkap
karena kita telah sama-sama membisu, terlalu lelah untuk menyatakan
biarlah rasa ini hilang
rasa kita akan hilang
mari kita saling melupakan

No comments: